Minggu, 17 Juli 2016

Sejarah Perkembangan Komputer Beserta Hardware dan Software


Nama            : Rohana
NIM              : 2016 050003
Mata Kuliah : K3 Umum

Pada blog kali ini, saya akan membahas mengenai sejarah perkembangan komputer dari generasi ke generasi, perangkat keras komputer (hardware), serta perangkat lunak komputer (software). Diharapkan ulasan kali ini mampu memberikan gambaran yang jelas kepada pembaca mengenai revolusi perkembangan komputer dan komponen di dalamnya terkait dengan interaksi antara komputer dengan manusia (pengguna).

1.1 Definisi Komputer

Komputer berasal dari kata ‘to compute’ yang berarti berhitung. Tetapi pengertian komputer saat ini bukanlah semata-mata sebagai alat hitung saja tetapi adalah suatu alat hitung dengan konstruksi elektronika yang mempunyai storage internal (tempat penyimpanan) dan bekerja dengan bantuan sistem operasi (operating system) menurut program-program yang diberikan kepadanya. Ada beberapa ciril pada suatu komputer yaitu :

• Alat elektronik 
• Dapat menerima input data 
• Dapat mengolah data (data processing) 
• Menggunakaan suatu program yang tersimpan di memori komputer 
• Dapat menyimpan program dan hasil pengolahan (data storage) 
• Memiliki kendali (control) 
• dapat melakukan pemindahan data (data movement)
• Bekerja secara otomatis.

jauh sebelum komputer diciptakan dengan tujuan awal untuk membantu manusia di dalam proses perhitungan, alat hitung manual sudah ada berupa Abacus(sempoa) yang telah di ciptakan beribu-ribu tahun yang lalu di China. alat hitung berupa abacus ini sedemikian fenomenal dan hingga saat ini masih tetap digunakan, misalnya untuk pembelajaran berhitung pada anak-anak.


                                                    Gambar Sempoa(abacus) Cina Kuno


Pada abad ke-19, dengan makin berkembangya teknologi Bangsa Barat (Eropa dan Amerika Serikat) sebagai akibat dari renaissance, diciptakanlah mesin komputasi blaise pascal (kalkulator numerik). Di tahun 1992, Charles Babbage (1791-1871) dan Augusta Ada (1815-1842) mencitakan mesin uap babbage untuk melakukan perhitungan rumit differensial. Di dalam mesin babbage ini terdapat sejumlah intruksi mesin yang dibuat oleh Augusta Ada. Hal ini menjadikan Ada sebagai programmer pertama (wanita) di dunia. Namanya kemudian diabadikan menjadi nama salah satu bahasa pemrograman, yaitu pemrograman Ada. mesin babbage tidak pernah terselesaikan dengan baik hingga kedua tokoh tersebut meninggal dunia, namun keberadaan mesin ini sangat mempengaruhi perkembangan komputer di masa depan. 

Sejak saat itu banyak dilakukan berbagai penelitian untuk menciptakan mesin hitung yang lebih cepat dan praktis. Kemudian menculah berbagai generasi komputer yang terbagi menjadi komputer generasi 1, 2, 3, 4, 5, dan 6.



                                                             Gambar Mesin Babbage


1.2 Sejarah Perkembangan Komputer Tiap Generasi         

1.2.1 Generasi Komputer Pertama : 1941-1952

Di masa-masa awal penemuan komputer, dimana tujuan utamanya untuk membantu proses perhitungan, maka komputer mulai diterapakan di beberapa tujuan, salah satunya tujuan perang. Komputer generasi pertama ini diawali dengan persaingan antar negara yang terlibat dalam perang dunia 2. Setiap warga negara terlibat dalam peperangan akan berusaha untuk memanfaatkan komputer semaksimal mungkin untuk tujuan memenangkan peperangan. 
Setelah perang dunia 2 berakhir, komputer tetap berkembang dengan adanya berbagai inovasi tiada henti dari beberapa ilmuwan yaitu menciptakan ENIAC (Elektronic Numerical Integrator and Computer) oleh John Presper Eckert (1919-1995) dan John W.Mauchly (1907-1980). ENIAC berukuran besar, memerlukan ruangan yang luas, sangat boros listrik, dan kecepatan komputasinya rendah. ENIAC digantikan oleh UNIVAC (Universal Automatic Computer 1) yang berperan dalam proses pemilihan umum tahun 1952 di Amerika Serikat. 
Berikut ini merupakan ciri komputer generasi pertama : 
  • Sirkuitnya menggunakan Vacum Tube 
  • Program dibuat dengan bahasa mesin ; ASSEMBLER 
  • Ukuran fisik komputer sangat besar, cepat panas
  • Proses kurang cepat , kapasitas penyimpanan kecil
  • Memerlukan daya listrik yang besar 
  • Orientasi pada aplikasi bisnis 



                                                              Gambar Komputer ENIAC




                                                                           Gambar UNIVAC





1.2.2. Generasi Komputer Kedua : 1952/1956-1958
 
Pada komputer generasi kedua ini, ukuran komputer sedikit lebih kecil dibandingkan komputer generasi pertama. Di tahun 1948, penemuan transistor sangat mempengaruhi perkembangan komputer. Transistor menggantikan tube vakum yang ada pada televisi, radio, dan komputer. Akibatnya, ukuran mesin-mesin elektrik berkurang drastis. Transistor mulai digunakan di dalam komputer mulai sejak tahun 1956. Penemuan lain yang berupa pengembangan memori inti-magnetik membantu pengembangan komputer generasi kedua yang lebih kecil, lebih cepat, lebih dapat diandalkan,dan lebih hemat energi dibanding para pendahulunya. Komputer yang paling banyak digunakan pada generasi kedua ini adalah IBM 401 untuk aplikasi bisnis, IBM 1602 & IBM 7094 untuk aplikasi teknik. hal menarik dari komputer generasi kedua adalah mulai digunakannya bahasa pemrograman. Bahasa-bahasa pemrograman ini hanya dapat dipahami oleh beberapa orang saja. hal ini disebabkan bahasa pemrograman ini masih primitif dengan sejumlah kode. umtuk lebih detailnya, mari kita simak ciri-ciri komputer generasi kedua : 
• Sirkuitnya berupa transistor 
• Belum ada sistem operasi 
• munculnya COBOL, FORTRAN, ALGOL (bahasa pemrograman)
• Kapasitas memori utama sudah cukup besar 
• Proses operasi sudah cepat 
• Membutuhkan lebih sedikit daya listrik
• Berorientasi pada bisnis dan teknik.  


                                                          Gambar Komputer Generasi ke 2

            
                  


1.2.3 Generasi Komputer Ketiga :1958-1970

Era komputer generasi ketiga dimalai tahun 1958, berselang dua tahun setelah pemakain transistor secara massal pada tahun 1956. Inilah bentuk perubahan teknologi yang turut mempengaruhi perubahan komputer. Salah satu kemajuan komputer generasi ketiga adalah penggunaan sistem operasi (operating system) yang memungkinkan mesin untuk menjalankan berbagai program yang berbeda secara serentak dengan sebuah program utama yang berfungsi untuk memonitor dan mengkoordinasi memori komputer. Berikut ini ciri komputer generasi ketiga : 
• Menggunakan IC ( Integrated Circuit ) 
• Pemrosesan lebih cepat 
• Kapasitas memori lebih besar lagi
• Penggunaan listrik lebih hemat 
• Bentuk fisik lebih kecil 
• Banyak bermunculan application software 


Gambar Komputer Generasi ke 3


1.2.4 Genersi Komputer Keempat : 1970-1980

Komputer generasi keempat melanjutkan apa yang telah dilakukan oleh komputer generasi ketiga. Pada era generasi keempat ini, ukuran sirkuit dan komponen elektronik komputer makin kecil namun dengan performansi yang makin baik. di awal era ini mulai diciptakan Large Scale Integration (LSI) yang dapat memuat ratusan komponen dalam sebuah chip. Pada tahun 1980-an, Very Large Scale Integration (VLSI) memuat ribuan komponen dalam sebuah chip tunggal. Ultra-Large Scale Integration (ULSI) meningkatkan jumlah tersebut menjadi jutaan. Piranti lunak yang paling populer pada saat itu adalah program word processing dan spreadsheet. Pada awal 1980-an, video game seperti Atari 2600 menarik perhatian konsumen pada komputer rumahan yang lebih canggih dan dapat diprogram.Pada tahun 1981,IBM memperkenalkan penggunaan Personal Computer (PC) untuk penggunaan di rumah, kantor,dan sekolah. Berikut ini merupakan ciri komputer generasi keempat : 
• Menggunakaan Large Scale Integration ( LSI ) 
• Microprocessor : penggabungan seluruh komponen komputer ( CPU , memori, kendali I/O) dan diprogram sesuai dengan kebutuhan.
• Munculnya PC 



1.2.5 Komputer Generasi Kelima : (1980-sekarang)

Mendefinisikan komputer generasi kelima menjadi cukup sulit karena tahap ini masih sangat muda. Contoh imajinatif komputer generasi kelima adalah komputer fiksi HAL9000 dari novel karya Arthur C. Clarke berjudul 2001:Space Odyssey.   Walaupun realisasi dari HAL9000 masih jauh dari kenyataan, banyak fungsi – fungsi yang dimilikinya sudah terwujud. Beberapa komputer sudah dapat menerima instruksi secara lisan dan mampu meniru nalar manusia. Kemampuan untuk menterjemahkan bahasa asing juga menjadi mungkin. Fasilitas ini tampak sederhana, namun fasilitas ini manjadi jauh lebih rumit dari yang diduga ketika programmer menyadari bahwa pengertian manusia tergantung pada konteks dan pengertian ketimbang sekedar menterjemahkan kata – kata secara langsung. Banyak kemajuan dibidang disain komputer dan teknologi semakin memungkinkan embuatan komputer generasi kelima. Dua kemajuan rekayasa yang terutama adalah kmampuan 11 pemrosesan parallel, yang akan menggantikan model non Neumann. Model non Neumann akan digantikan dengan system yang mampu mengkoordinasi banyak CPU untuk bekerja secara serempak. Jepang adalah Negara yang terkenal dalam sosialisasi jargon dan proyek komputer generasi kelima. Lemabaga ICOT (Institute for New Komputer Technology) juga dibentuk untuk merealisasikannya. Banyak kabar yang menyatakan bahwa proyek ini telah gagal, namun beberapa informasi lain bahwa keberhasilan proyek komputer generasi kelima ini akan membawa perubahan baru paradigma komputerisasi di dunia.

Ciri komputer generasi kelima :
  • menggunakan LSI (large scale integration)yang merupakan pemadatan ribuan microprossesor ke dalam sebuah microprocessor
  • peningkatan kecepatan akses datanya juga tampilan gambar beresolusi (kualitas gambar) bagus dan bewarna serta multimedia
  • fungsi komputer menjadi lebih cerdas dan memiliki kemampuan yang semakin canggih
  • fisiknya menjadi lebih kecil dan sederhana.



                                                 Gambar Komputer Generasi ke 5

1.2.6 Generasi Keenam Komputer : Masa Depan

Era komputer generasi keenam merupakan era komputer masa depan. terdapat banyak pemikiran, ide, impian dari para ilmuwan dan pengguna komputer untuk menjadikan komputer masa depan makin canggih, makin mudah digunakan, bahkan lebih menyatu dengan kehidupan manusia. Salah satunya dengan adanya robot dan biochip/komputer nano yang dapat dimasukkan ke dalam tubuh manusia. Untuk saat ini beberapa penerapan robot dan nano komputer ke arah ini sudah dilakukan, salah satunya pada medis. Meski demikian, secara umum era ini belum dimulai. Komputer generasi keenam ini memiliki empat buah ciri utama sebagai berikut :
  • Memiliki kecerdasan menyerupai manusia (Artificial Intelligenci) dalam bentuk sistem operasi, aplikasi, perangkat keras, dan embedded system.
  • Lebih canggih dibandingkan komputer-komputer masa sebelumnya 
  • Memiliki bentuk yang lebih beragam, baik dalam bentuk komputer server, komputer dekstop, komputer jinjing (notebook, netbook, ultrabook), smartphone, Rasberry phi, chip komputer, dll. 
  • Mampu melakukan proses prediksi masa depan dan sejumlah kecanggihan lainnya di atas teknologi-teknologi saat ini
  • Beberapa teknologi ini berangkat dari sejumlah mimpi manusia akan teknologi komputer di masa depan. kecanggihan-kecanggihan ini bahkan belum dapat terbayangkan untuk mpemikiran manusia di zaman sekarang ini.


2.1 Perkembangan Perangkat Keras Komputer

Perkembangan perangkat komputer (hardware) turut mempengaruhi perkembangan komputer itu sendiri dan juga perkembangan teknologi dari waktu ke waktu. Berikut ini adalah pembahasan detail mengenai setiap bagian dari perangkat keras komputer (hardware) yang mempengaruhi perkembangan komputer dan teknologi komputer.


2.1.1 Pemakaian Tabung (tube) Vakum

Pada awal penciptaaan komputer, tabung (tube) vakum memiliki peranan penting di dalamnya. tube vakum menjadi komponen utama penggerak komputer di zaman itu (dalam hal generasi pertama komputer), sebab teknologi yang lebih baik (misal transistor dan integrated circuit) baru ditemukan beberapa tahun kemudian. Pemakaian tabung (tube) vakum inilah yang membuat komputer generasi pertama tersebut berukurang sangat besar, hingga mencapai satu ruangan. Tube vakum sendiri sejatinya adalah sebuah alat penguat sinyal yang terdiri atas Dioda dan Trioda. Di dalam setiap komponen ini, terdapat anoda dan katoda, yang berfungsi untuk proses elektronik. tabung vakum ini di ciptakan di tahun 1904 oleh Fleming, yang dengan segera menjadi terkenal untuk pemakaina komputer di zaman itu. Saat ini, tabung vakum tentu sudah tidak relevan lagi dengan kemajuan zaman, namun masih ada yang memanfaatkannya dengan sedikit modifikasi, yang dikhususkan untuk penggunaan rangkaian elektronik tertentu. 



                Gambar teknisi yang sedang memeriksa tabung (tube) vakum didalamnya


2.1.2 Pemakaian Transistor

Ditemukannya transistor dapat menawarkan beragam kelebihan dibandingkan tube vakum, setelah itu dengan segera muncullah komputer generasi kedua.
Transistor pun juga mengalami perubahan bentuk dari waktu ke waktu. dimulai dengan transistor versi pertama yang diciptakan di tahun 1941. hingga perubahn transistor di tahun 1948, 1995, 1957, 1967, dan 1997. hingga saat ini, transistor juga masih digunakan di sejumlah komponen elektronik. 


 
 Sirkuit Generasi ke-2 Komputer : Transistor


2.1.3 Pemakaian Integrated Circuitr (IC)
Perkembangan perangkat keras komputer (hardware) khususnya di dalam sejarah perkembangan komputer dari masa ke masa terus mengalami perkembanagn  ke arah yang lebih baik. sejak ditemukannya Integrated Circuit atau sirkuit terpadu merupakan komponen elektronik berukuran kecil (umum disebut chip) yang disusun dari bahan semi konduktor (misalkan silikon). IC yang memiliki kemampuan makin baik dengan ukuran makin kecil memberikan pengaruh signifikan kepada perkembangan sejarah komputer, khususnya ukuran komputer dan kemampuan komputasi komputer. Ukuran komputer makin kecil namun memiliki kemampuan besar. Hal inilah yang kemudian memunculkan adanya komputer pribadi hingga sat ini dan di masa depan, untuk komputer dekstop, jinjing, smartphone, nano komputer, dll.


                                                          Gambar sebuah contoh IC komputer


 3.1 Perkembanagn Perangkat Lunak Komputer

Sebagaimana perkembangan komputer dari waktu ke waktu, perangkat lunak (software) yang terdapat di dalam komputer pun turut mengalami perkembangan dari waktu ke waktu. Pada pembahasan kali ini, akan dibahas mengenai perkembangan perangkat lunak (sofware) yang dibagi menjadi dua bagian yaitu sistem operasi dan aplikasi.

3.1.1 Perkembangan Sistem Operasi
Sistem operasi merupakan perangkat lunak komputer yang berfungsi untuk mengendalikan perangkat keras dan perangkat lunak komputer serta menjadi jembatan penghubung antara pengguna (manusia) dengan komputer (perangkat keras dan perangkat lunak). Sebagaimana komputer dan perangkat keras komputer (hardware) yang mengalami perkembangan dari waktu ke waktu, sistem operasi juga mengalami perkembangan. Berikut ini  merupakan urutan perkembangan sistem operasi komputer, dimulai dari tahun 1950 (saat awal sistem operasi mulai diciptakan).

a. Serial Proccessing (1940-1950)
Serial Proccessing tidaklah bisa disebut dengan sistem operasi secara umum. Hal ini disebabkan karena komputer hanya dijalankan dari sebuah console (terminal), yang mana di dalamnya diserati proses cetak data, menampilakan data, dan pengaturan perangkat keras secara langsung. Pengguna komputer dalam kasus ini (serial proccecing) haruslah memiliki pemahaman yang sangat dalam mengenali perangkat keras dan perangkat lunak komputer.  Pemanfaatan komputer pada zaman ini lebih diutamakan untuk perhitungan rumit dan terbatas. Belum dapat dilakukan untuk keperluan sehari-hari sebagaimana komputer zaman sekarang.

b. Simple Batch System (1950)
Simple Batch System atau disebut juga Uniprogramming diciptakan untuk memperbaiki kekurangan yang dimiliki oleh Serial Proccessing. Sehingga diharapkan utilisasi komputer dapat meningkat.  Beberapa contoh komputer yang menggunakan simple batch system antara lain IBM 701(1950), IBM 704(1950), IBM 7091(1960), IBM 7094(1960). Sistem operasi yang digunakan memakai merek IBSys.

c. Multiprogrammed Batch System (1951-1961)
Sistem operasi dengan konsep Uniproramming memliki beberapa kekurangan , untuk itulah kemudian dilakuakan perbaikan sistem operasi dari Uniprogramming menjadi Multiprogramming. Penekanan utama pada multiprogramming adalah kemampuan sistem operasi  untuk menangani lebih dari satu buah aplikasi secara bersamaan. Hal inilah yang kemudian menjadi cikal bakal untuk sistem operasi selanjutnya di masa depan. Dengan adanya terobosan ini, di zaman sekarang kita bisa menjalankan aplikasi secara bersamaan. misalkan internetan, mengetik, dan mendengarkan musik (Mp3) secara bersamaan.

d.Time Sharing System (1961)
Time sharing System diciptakan untuk memperbaiki beberapa kekurangan pada multiprogramming. Kemampuan utama pada sistem operasi time ini adalah kemampuannya untuk menyediakan multi akun untuk login. Ini berarti bahwa komputer dan sistem operasi itu sendiri dapat digunakan secara bersama-sama maupun bergantian oleh banyak pengguna.  konsep ini pun juga dipakai hingga saat ini dan di masa depan nanti oleh beragam sistem operasi yang muncul.

e.Sistem Operasi Masa Kini (1970-sekarang)
Sistem operasi masa kini dipengaruhi oleh perubahan pola pikir pengguna komputer terhadap komputer dan penggunanya. Yang utama adalah berubahnya alih fungsi komputer yang semula untuk tujuan militer kemudian berubah ke komputer yang dapat digunakan oleh siapa pun . Tentu saja dengan adanya perubahan ini, setiap orang dapat dengan leluasa menggunakan komputer di rumah-rumah mereka. 

3.1.2 Perkembangan Aplikasi

Perkembangan aplikasi mengikuti pola perkembangan dari perangkat keras komputer dan juga sistem operasi komputer. Pada generasi awal komputer, aplikasi tampil dalam bentuk tatap muka yang masih tidak mudah digunakan. Hal ini disebabkan oleh beberapa buah faktor berikut.
a. keterbatasan penggunaan komputer pada waktu itu
b. kemampuan komputer masih relatif terbats
c. bahasa pemrograman ,compiler, pustaka, yang digunakan untuk menciptakan sistem operasi dan aplikasi juga masih terbatas.
d. tatap muka aplikasi memiliki bentuk berupa teks command line
e. model pengembangan perangkat lunak diantaranya model pengembangan stuktural dan  model pengembangan berbasis objek. Berikut penjelasannya :
  • Model pengembangan struktural merupakan sebuah model dan paradigma di dalam pengembangan suatu perangkat lunak, yang memanfaatkan adanya sebuah function(fungsi), procedur(prosedur), go to, struktur blok, pengulangan, dan sejumlah konsep strutural lainnya di dalam penulisan kode proram perangkat lunak(coding)
  • Model pengembangan berbasis objek merupakan model pengembangan perangkat lunak yang menggunakan konsep kelas (Class), objek(Object), pewarisan (Inherentance), pembungkusan (Encapsulation), dan sejumlah konsep berbasis objek lainnya di dalam penulisan sumber kode aplikasinya.

Meskipun demikian, dengan makin berkembangnya zaman dan teknologi, aplikasi komputer terus berkembang ke arah yang lebih baik. Dengan adanya teknologi jaringan komputer dan mobile computing, arah pengembangan dan pemanfaatan aplikasi komputer pun luas dan pesat.






Nah, itulah sejarah perkembangan komputer beserta hardware dan software yang bisa saya informasikan. Thank you!


Referensi :
1. Pratama, IPAE. Komputer dan Masyarakat. Informatika. Bandung. 2014.
https://scholar.google.co.id/citations?user=KZno-G8AAAAJ&hl=id
2. Sejumlah jurnal dan paper key "sejarah perkembangan komputer" pdf
file:///C:/Users/Administrator/Downloads/1.%20Sejarah%20dan%20Perkembangan%20komputer%20(1).pdf
http://elib.unikom.ac.id/files/disk1/387/jbptunikompp-gdl-sangrajuli-19319-1-01.babi-r.pdf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar